Studi Ekskursi ke Penang - Kuala Lumpur
17-21 September 2006
Dalam tahap awal pelaksanaan Program Magister Teknik Arsitektur ini bekerjasama dengan institusi pendidikan tinggi lain, baik dari luar maupun dalam negeri. Untuk institusi pendidikan luar negeri, kerjasama diadakan dengan Universiti Sains Malaysia (USM) di bawah payung UNINET (University Network), IMT-GT.
Dengan adanya jalinan kerjasama ini, Pusat Pengajian Perumahan Bangunan dan Perancangan Universiti Sains Malaysia mengadakan kegiatan International Conference On Sustainable Housing 2006 (ICSH 2006), yang bertempat di Dewan Persidangan Universiti, dengan mengundang seluruh universitas di dalam maupun di luar Malaysia, termasuk didalamnya Program Studi Magister Teknik Arsitektur Sekolah Pascasarjana USU. Program ini dilaksanakan pada 18-19 September 2006. Dengan topik dan tema antara lain: Planning Systems and Regulations, Land Use and Urban Design, Environmental Quality, Building Design and Regulations, Environmental Performance, Renewable Energy, Technology and Construction, Land Development and Infrastructure, Financing, Affordable Housing, Community Facilities, Savety and Security, and Community Participant.
Dalam program ini staf pengajar turut serta menyajikan presentasi ilmiah, yang antara lain:
- Ir. Nurlisa Ginting, M.Sc; dan Dr. Julaihi Wahid: Sustainable Tourism Concept as an Alternative Management of Tourism Object.
- Ir. Dwira N. Aulia, M.Sc; dan Dr. Abdul Majid Ismail: Residential Satisfaction of Middle Income Poppulation in Medan City. Case Study: Taman Setiabudi Indah.
- Achmad Delianur Nasution, ST, MT; Prof. Abdul Ghani Salleh; dan Dr. Julaihi Wahid: Urban Physical Structure and Activity Pattern in Urban Public Open Space A Case Study of Medan City, Indonesia.
Program Studi Magister Teknik Arsitektur Sekolah Pascasarjana USU juga mengikutsertakan staf dan mahasiswa yang seluruhnya berjumlah 16 (enam belas) orang, yang antara lain adalah sebagai berikut:
Daftar Peserta Staf sebanyak 4 (empat) orang, yaitu:
- Ir. Nurlisa Ginting, M.Sc (Ketua)
- Ir. Dwira N. Aulia, M.Sc (Sekretaris)
- Achmad Delianur Nasution, ST, MT (Koordinator Bidang Manajemen Pembangunan Kota)
- Novi Yanthi (Sekretariat)
Daftar Peserta Mahasiswa sebanyak 12 (dua belas) orang, yaitu:
- Imanuel Perangin-angin
- Nurmaidah
- Ina Triesna Budiani Dien
- Sufri Eka Dharma
- Mirzal
- M. Ikhwan Lubis
- Andi Akbar Pulungan
- Saelungun Sinaga
- Frans D. Lumbantoruan
- Nuril Mahda
- Syafiatun Siregar
- Armita Rooswita Panjaitan
KUNJUNGAN STUDI
Setelah mengikuti Conference yang dilaksanakan oleh Universiti Sains Malaysia pada 18-19 September 2006, rombongan Program Studi melakukan Studi Ekskursi ke Putrajaya yang bertempat di Kuala Lumpur pada 20 September 2006 pukul 09.00 waktu Malaysia.
Rombongan diterima dengan baik oleh staf Putrajaya. Acara dilanjutkan dengan presentasi Perencanaan Kompleks Perbandaran Putrajaya, yang dipaparkan langsung oleh Bapak Azizi.
Setelah program presentasi dan tanya jawab selesai, rombongan berfoto bersama dan dilanjutkan dengan pengamatan langsung kompleks Putrajaya.
DOKUMENTASI
Suasana International Conference On Sustainable Housing 2006 (ICSH 2006)
Suasana Kunjungan ke Putrajaya, Kuala Lumpur